BDK KITA, Kota Pekalongan - Bertempat di Aula Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) Kota Pekalongan H. Kasiman Mahmud Desky, M.Ag membuka Pelatihan Pembelajaran Tematik Raudhatul Athfal (RA). Kegiatan yang diikuti oleh para guru RA di lingkup Kankemenag Kota Pekalongan diikuti oleh 35 peserta dengan durasi 52 Jam Pelajaran yang akan berlangsung selama 6 hari dari tgl. 14 – 19 Maret 2022. Kankemenag Kota Pekalongan yang baru saja dilantik ini memberikan sambutan Selamat datang bagi team Widyaiswara dan panitia dari BDK Semarang dan mengucapkan selamat datang datang bagi seluruh peserta PDWK Pembelajaran Tematik RA yang sangat antusian dalam mengikuti acara pembukaan.
Kasiman berpesan untuk peserta pelatihan, tuntutlah ilmu semaksimal mungkin, yang mudah-mudahan akan bermanfaat bagi perkembangan Madrasah kita terutama Raudhatul Athfal di lingkungan Kemenag Kota Pekalongan. “Para Pendidik harus banyak membaca, Pendidik di tingkat RA jika di luar negeri gaji yang diperoleh lebih tinggi dibandingkan para pendidik ditingkat sekolah dasar, sekolah menengah pertama, sekolah menengah atas bahkan di perguruan tinggi;” ujarnya, tetapi jika di negara kita Indonesia tercinta sepertinya kebalikannya,tetapi insyaAllah yang dilakukan para pendidik ditingkat RA akan mendapatkan balasan jariyah dari Allah.
Sementara mewakili Kapala BDK Semarang Rr. Sri Sukarni Katamwatiningsih, M.Pd yang sekaligus akan menjadi pengajar pada pelatihan ini menyampaikan salam dari Kepala BDK Semarang yang tidak dapat hadi secara langsung dalam pembukaan Pelatihan PDWK di Kota Pekalongam karena bersamaan dengan acara Sarasehan Pelatihan Kepemimpinan Administrasi(PKA) di Hotel Pandanaran. Ketua Zona Integritas( ZI) BDk Semarang yang akrab dipanggil Katam ini tidak lupa memohon do'a dari seluruh Peserta bahwa BDK akan maju lagi ZI pada penilaian smenuju sebagai Satker yang berpredikat Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) tahun 2022. “Demi mendukung program ZI meuju WBBM BDK KITA kami harapkan Peserta dan Panitia lokus membantu untuk tidak memberikan sajian khusus untuk team dari BDK Semarang sampai dengan selesainya kegiatan pelatihan ini,” tambahnya.
Diakhir sambutannya Katam juga menyampaikan informasi untuk Pelatihan PJJ akan dilakukan setelah durasi PDWK selesai, sekitar bulan April, Mei, Juni 2022. Sehingga tidak dobel kepesertaan dalam 1 tahun 2022 ini. Evaluasi penyelenggaraan tahun lalu bahwa ada kepesertaan yang dobel dalam mengikuti kegiatan. BDK Semarang juga akan membuka pelatihan e short course, dengan ketentuan yang akan disampaikan lebih lanjut di lain waktu, besar harapan kegiatan PDWK ini paling tidak ada yang membekas, ilmu yang baik, dimana ilmu yang didapat dapat bermanfaat untuk diterapkan di RA masing masing. [Sari]
Penulis :
Editor :
Sumber :
Tidak ada berita terkait