Top
   
(024) 7472551

Menumbuhkan Rasa Cinta Tanah Air Melalui PDWK Wawasan Kebangsaan

Senin, 07 Februari 2022
Kategori: Berita
264 kali dibaca

BDK KITA, Kab. Bantul - Balai Diklat Keagamaan Semarang mengadakan kegiatan PDWK Wawasan Kebangsaan yang dilaksanakan pada tanggal 7 s.d 12 Februari 2022 di Kantor Kementerian Agama Kab. Bantul, dari Balai Diklat Kegamaan Semarang sambutan diwakili Widyaiswara Ahli Utama Samsul Falak,S.S, M.Pd. Bapak Falak dalam sambutanya mengucapkan terima kasih kepada Kantor Kementerian Agama Kab Bantul yang telah memfasilitasi kami dengan sangat baik sehingga terselenggaranya PDWK Wawasan Kebangsaan, harapannya Diklat ini menjadi wadah pengetahuan dan memperoleh manfaat ilmu baru, dan dapat membentuk ASN di Kementerian Agama menjadi ASN yang berintegritas terhadap instansinya. Selain itu, Bapak Falak menyampaikan bahwa dalam mengikuti pelatihan seluruh peserta tetap mematuhi protokol kesehatan yang sudah ditetapkan oleh pemerintah.

Menyambung sambutan dari Falak, H. Mukhotip, S.Ag, M.Pd.I, selaku Kepala Sub bag Tata Usaha Kab Bantul juga turut memberikan sambutannya. Di Kemenag Kab Bantul, Beliau bersyukur karena adanya pendampingan terhadap pegawai kemenag kab Bantul yang nantinya akan meningkatkan rasa cinta dan rasa kebangsaan terhadap NKRI yang akhir - akhir ini sudah luntur. Dan diharapkan juga ASN dapat memberika pelayanan secara tulus. Maka dari itu, dengan adanya pelatihan ini diharapkan seluruh peserta dapat mengikuti dengan baik dan dimanfaatkan sebaik - baiknya sehingga menjadi ASN yang kompeten.[Tim PDWK Kab. Bantul]

Penulis :

Editor :

Sumber :


Berita Terkait

ARSIP