Catatan Tracer Alumni Kabupaten Temanggung:
MELAJU DENGAN INOVASI MELALUI TRACER ALUMNI
Kab. Temanggung, 16 Maret 2021. Proyek Perubahan/RTL/Aktualisasi/RRCK yang sudah dibuat oleh project leader diharapkan tidak hanya berhenti saat pelatihan sudah usai akan tetapi diharapkan terus berlanjut implementasinya di tempat tugas masing-masing. Hal tersebut dalam rangka untuk mewujudkan tujuan yang telah disusun baik dalam jangka pendek, jangka menengah maupun jangka panjang. Tentu saja hal ini seiring dengan apa yang ingin dicapai dalam tracer alumni yaitu untuk mengetahui hasil pelatihan dalam bentuk transisi dari dunia pelatihan ke dunia kerja, keluaran pelatihan berupa penilaian diri terhadap penguasaan dan pemeroleham kompetensi, proses pelatihan berupa evaluasi kinerja dan kontribusi pelatihan terhadap pemerolehan kompetensi serta input pelatihan berupa penggalian lebih lanjut terhadap informasi alumni.
Kegiatan tracer alumni di Kemenag Kab Temanggung dilakukan untuk dua orang alumni. Dra. Anik Yuliani M.Pd.I selaku Pengawas Madya yang merupakan alumni dari Diklat Teknis Substantif Penguatan Kompetensi Pengawas Madrasah/PAI Angkatan 5 pada Maret 2019 yang telah mendapatkan penghargaan sebagai Pengawas Berprestasi Kab. Temanggung dan Provinsi Jawa Tengah dan aktif sebagai narasumber pelatihan bagi guru. Beliau juga bergabung sebagai Tim Angka Kredit Tingkat Kabupaten dan menghasilkan beberapa karya berupa buku salah satunya adalah “Penyusunan PTK untuk Guru”. Inovasi yang telah dilakukan salah satunya menjadi instruktur dan memberikan pendampingan pembuatan Penelitian Tindakan Sekolah (PTS) bagi Kepala Madrasah yang begitu gigih beliau lakukan. Kegiatan tersebut mendapat dukungan sepenuhnya dari Kepala Kantor Kemenag Kab. Temanggung, Ahmad Muhdzir, S.Ag. MM
Guru PJOK pada MAN Temanggung, Misbah Nur Jofa Suhardi, S.Pd., yang menjadi peserta tracer kedua merupakan alumni peserta Latsar CPNS Angkatan XVIII yang dengan penerapan model teaching games for understanding (TGFU) nya sehingga bisa meningkatkan keaktifan siswa terutama pada pembelajaran bola basket. Guru muda ini tidak hanya berinovasi pada pembelajaran di mapel PJOK saja namun kiprahnya pada beberapa kegiatan di MAN Temanggung mendapatkan apresiasi baik dari Waka Kurikulum dan Waka Sarpras.
Kegiatan Tracer Alumni BDK Semarang Tahun 2021 dilaksanakan oleh 2 orang petugas, Nikmatul Afiyah dan Feri Kurniawati dengan lokus Kemenag Kab. Temanggung dan MAN 1 Temanggung . Sambutan baik dari lokus yang dikunjungi dan dukungan terhadap kegiatan Tracer Alumni sehingga diharapkan informasi-informasi tentang alumni dan kiprahnya baik internal maupun eksternal organisasi bisa dijadikan sebagai perbaikan, pengembangan sistem dan pengelolaan pelatihan yang akhirnya bisa membantu peningkatan kualitas mutu pelatihan. [Nok’e]
Penulis :
Editor :
Sumber :