BDK KITA , Kab. Tegal - Pelatihan Manajemen Berbasis Madrasah di Kab.Tegal dilaksanakan 14 – 27 Juni 2021, dan bertempat di MTs N 2 Tegal. dari Balai Diklat di wakili oleh Dr. Hj. Amiroh Ambarwati, MA. Pelatihan kepala Madrasah di Kemenag Kab Tegal di ikuti oleh 40 peserta,di tahun 2021 ini Balai Diklat Keagamaan Semarang memberikan kesempatan kepada Kepala Madrasah di Kab. Tegal untuk merefresh kembali tentang ilmu - ilmu yg didapatkan.
Tidak setiap kepala madrasah mendapatkan ilmu atau kesempatan dalam pelatihan kali ini, harapan dari narasumber untuk peserta adalah agar peserta dapat mengikuti pembelajaran secara aktif selama 1 minggu kedepan. Pelatihan ini di laksanakan selama 2 minggu, minggu pertama di lakukan secara tatap muka sesuai protolol kesehatan covid 19, dan pada minggu kedua peserta melakukan bimbingan narasumber melalui daring dan akan di presentasikan pada tanggal 26 dan 27 juni 2021.
Masih dalam acara kegiatan yang sama, dari Kemenag Kab.Tegal di hadiri oleh Bapak Drs. H. Sukarno M.M yang menyampaikan bahwa beliau mengharapkan dalam mengikuti pembelajaran peserta dapat melaksanakan secara aktif karena materi - matari yg di sampaikan oleh narasumber akan sangat bermanfaat untuk Bapak/Ibu Kepala Madrasah, yang selanjutnya peserta harus memiliki integritas dan komitmen dalam mengikuti pembelajaran karena kegiatan ini sangat mendukung untuk Bapak/Ibu dalam memimpin Madrasah, saran dari Bapak Kankemenag agar pembelajaran sesuai dengan prokes kesehatan serta harus menjaga jarak, selalu pakai masker dan handsanitizer setiap kali keluar rumah, harapan Beliau semoga pembelajaran berjalan lancar dan kondusif.. Aamiin [Puryanto/Mk]
Penulis :
Editor :
Sumber :