BDK KITA, Kab. Tegal - Pelatihan Teknis Media Pembelajaran Berbasis Multimedia di Wilayah Kerja Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tegal dibuka pada tanggal 14 Juni 2021. Pelatihan ini berdurasi pelatihan selama 100 jam pelajaran terdiri dari In The Job Training (IJT) dan On The Job Training (OJT). Adapun rincian kegiatan pelatihan ini sebagai berikut :
Tempat Kegiatan Pelatihan ini adalah di Aula Kankemenag Kab. Tegal yang beralamat di Jl. Kh Wahid Hasyim, Slawi Kulon, Kec. Slawi, Tegal, Jawa Tengah 52419.
Kegiatan Pelatihan dibuka oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tegal Drs. H. Sukarno, MM yang didampingi oleh Kepala Sub Bag Tata Usaha Bapak H. Kasori, S.Ag, M.H. Pada sambutannya Pak Sukarno menyampaikan bahwa para guru harus terus update informasi dan teknologi. Guru perlu meningkatkan pelayanan melalui kemajuan teknologi, terutama untuk pengajaran dan pembelajaran. Apalagi di masa pandemic covid ini, para guru harus melakukan inovasi - invoasi pembelajaran berbasis multimedia. Pembukaan didampingi oleh Widyaiswara dari Balai Diklat Keagamaan Semarang yaitu Bapak H. Mutadi, S.Pd, M.Ed dan Ibu Ratna Prilianti, S.Si, M.Pd
Pelatihan Media Pembelajaran Berbasis Multimedia ini diikuti oleh peserta yang cukup beragam. Mulai dari tingkat SD/MI, SMP/MTs dan SMA/ MA. Tujuan dari pelatihan ini adalah meningkatkan pengetahuan, keahlian, keterampilan dalam proses pembelajaran dan sikap mental Guru Madrasah/Pendidikan Agama untuk dapat melaksanakan tugas dan fungsinya sesuai dengan standar kompetensi sebagai seorang guru yang professional. [Erma]
Penulis :
Editor :
Sumber :